Tentang Kami
RIMBO KOMPOS merupakan startup sosial di bidang pengelolaan sampah yang didirikan pada tahun 2023.
Kami menyediakan layanan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab dengan tujuan agar sampah tidak berakhir di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) atau pembuangan liar.
Kami mengelola sampah organik dan anorganik, kami lebih berfokus pada pengelolaan sampah organik dengan mengubahnya menjadi pupuk kompos yang kaya akan nutrisi bagi tanaman, sehingga dapat kembali menghidupkan tanah dan lahan pertanian, khususnya bagi petani lokal dan swadaya.


Visi dan Misi Kami
Visi Kami
Membangun ekonomi sirkular melalui pengelolaan sampah yang bertanggung jawab.
Menciptakan produk yang ramah lingkungan dan peluang ekonomi
Mewujudkan Jambi sebagai wilayah yang bersih dan berkelanjutan.
Meningkatkan kualitas tanah pertanian dengan kompos dari sampah organik.
Misi Kami
Membangun bisnis sosial yang melibatkan kerja sama berbagai pihak.
Mengedukasi dan memberdayakan masyarakat serta komunitas.
Mengatasi masalah sampah di wilayah Jambi.
Memproduksi pupuk kompos skala besar dari sampah organik.
Pencapaian Kami
5,480
Sampah Terdaur Ulang (Kg)
50+
Rumah Tangga dan Usaha